Kalau sebelumnya kita mengenal ada Kampung Inggris di Pare Kediri, Maka kini ada Kampung mengaji.
Kalau di Kampung inggris orang-orang dari berbagai penjuru negeri bisa datang ke sini untuk belajar bahasa inggris sampai bisa. Maka di Kampung Mengaji pun orang-orang dari berbagai kampung dan kota bisa datang ke sini untuk belajar mengaji alquran dari nol. Terlebih lagi warga dari kampung bersangkutan, tentu lebih prioritas.
Uniknya, di Kampung Mengaji tidak hanya anak-anak yang mengaji, orang tua dan dewasa justru lebih banyak. Hal ini karena kebutuhan mengaji sebenarnya lebih diperlukan untuk orang dewasa dan orang tua. Mengaji untuk anak sudah cukup terwadahi oleh TPA-TPA di masjid-masjid. Sementara mengaji untuk orang tua belum ada wadahnya.
Di sini semua bisa belajar ngaji dari benar-benar nol, Guru ngaji pun kita berdayakan dari Kampung. Hal ini karena berawal dari keprihatinan begitu banyaknya permintaan guru ngaji, sementara ketersediaan guru ngaji sangatlah minim. Boleh dibilang mencari guru ngaji itu ternyata lebih sulit dari pada mencari murid ngaji.
Sebagai mana dilakukan oleh SINTESA BERBAGI, lembaga dibawah Yayasan Sinar Terang Nusantara di Kampung Tegalspur Klaten Jawa Tengah oleh Ustadz Suripto. Ustad Suripto memulai mengajar 6 murid ngaji dari Nol di Pos Ronda. Didampingi dalam beberapa pertemuan saja, Alhamdulillah bisa. Dilanjut dengan program menghatamkan quran dan pembetulan bacaan, alhasil 6 murid ngaji ini sudah bisa mengaji.
Kini peserta ngaji pos ronda semakin betambah banyak, sehinggah Ustad Suripto kewalahan. Nah disaat seperti ini Ustad Suripto mulai mengkaryakan 6 murid ngaji nya untuk mengajar. Meski bacaan nya belum se kaliber ustad kota namun ini sudah cukup menjadi solusi. Kerinduan masyarakat ingin bisa mengaji sudah cukup terobati.
Sistem Kampung Mengaji ini adalah solusi. Solusi bagi murid ngaji yang ingin bisa mengaji, sekaligus solusi dalam menjawab ketersediaan guru ngaji yang selama ini tidak mudah.
Mari kita dukung PROGRAM KAMPUNG MENGAJI. Dorong terus guru-guru ngaji kita agar bisa mewujudkan konsep Kampung Mengaji semakin banyak. Semoga Allah memberi kita kasih sayang Nya dengan Alquran. Amiin Ya Rabbal Aalamiin
Belum ada donasi untuk penggalangan dana ini
Menanti doa-doa orang baik